PALIPolriSecond HeadlineSumsel

Kapolsek Tanah Abang Jadikan Jumat Curhat sebagai Komunikasi Dua Arah Mewujudkan Kamtibmas

PALI – Kegiatan ‘Jumat Curhat’ di bawah komando Kapolsek Tanah Abang, AKP Darmawansyah SH MH, tidak hanya sekadar rutinitas, tetapi juga dilakukan sebagai jalinan komunikasi dua arah terkait Kamtibmas.

Seperti yang dilakukannya di desa Sukaraja, kecamatan Tanah Abang, kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Jumat (16/2/2024). Dengan melalui dialog, jajaran Polsek Tanah Abang, tidak hanya melaksanakan Jumat Curhat, tetapi juga mendengarkan saran dan masukan dari masyarakat guna mewujudkan situasi aman dan kondusif.

“Giat Jumat Curhat, bukan hanya sebuah kegiatan rutin secara bergantian di desa-desa, melainkan juga manifestasi dari komitmen Polsek Tanah Abang dalam menjaga keamanan dan ketertiban di setiap desa di wilayah kecamatan Tanah Abang,” ungkap Kapolsek Tanah Abang, AKP Darmawansyah.

Pada kesempatan itu, ia menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat desa Sukaraja atas partisipasinya dalam “Jumat Curhat”.

Ia juga mengajak masyarakat untuk lebih terbuka memberikan informasi kepada pihak Polsek dan Bhabinkamtibmas guna terwujudnya keamanan dan ketertiban di desa mereka.

“Situasi Kamtibmas di wilayah Polsek Tanah Abang tetap dalam keadaan aman dan kondusif, membuktikan keberhasilan kerja sama antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan bersama,” tuturnya.

Tepat sekitar pukul 10.00 WIB, kegiatan ini berakhir dengan lancar, meninggalkan dampak positif dalam membangun sinergi antara Polsek Tanah Abang dan masyarakatnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kanit Binmas Aiptu LD Umar Said, Kasium Bripka Ratno, Urmin Binmas Bripka Al Parsih, Bhabinkamtibmas Bripka Yudi Haryadi, dan masyarakat desa Sukaraja. (Has)

Editor: Donni

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button