HeadlinePendidikanPrabumulih

Terkait Soal UN SD/MI Ada Berbau Porno, Ahmad Palo: Saya Kira Itu Masih Batas Kewajaran

Sumateranews.co.id, PRABUMULIH – Setelah munculnya dibuat heboh dengan viralnya soal Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) jenjang SMP yang bernuansa pornografi, kini muncul persoalan tersebut muncul lagi. Kali ini, kontoversi soal ujian nasional tersebut ditemukan pada soal ujian jenjang sekolah dasar (SD) dan Madrasah Ibtidaiyah (MI).

Tekait hal tersebut, ketua DPRD Kota Prabumulih, Ahmad Palo SE mengatakan jika dirinya sudah mengecek langsung soal-soal ujian tersebut. Namun bagi Palo, soal-soal yang menjadi dokumen negara itu dinilai masih dalam batas kewajaran.

“Kami sudah melihatnya dan itu masih dalam batasan pendidikan yang baik. Saya kira itu masih dalam batas kewajaran,” ujarnya.

Masih kata Palo, justru soal-soal tersebut hal tersebut menjadi bentuk pendidikan terkait pelecehan seksual yang marak menimpa anak-anak di bawah umur. “Karena berkaitan dengan pelecehan seksual, saya menganggap hal itu adalah wajar dan soal itu baik untuk memberikan pendidikan kepada anak-anak tentang apa yang harus dilakukan dan bagaimana cara menghindari pelecahan seksual,” jelasnya.

Untuk diketahui, beredar foto soal ujian nasional SD/MI yang meresahkan para orang tua siswa. Pasalnya, pada soal nomor 34, 35, dan 36 terdapat kalimat pelecehan seksual. Namun dari pantauan sumateranews, sampai saat ini, belum ada respon masif dari para orang tua siswa yang biasanya menyerbu akun media sosial (IG) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud).

Laporan : Irfan

Editor     : Donny

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button