BanyuasinHeadlineNusantaraSumsel

Solehan Kaget Saat Didatangi Bupati Askolani, dan Dibantu Rp20Juta

Sumateranews.co.id, BANYUASIN – Bupati H. Askolani, menyambangi langsung Desa Lalang Sembawa, Kecamatan Sembawa Kabupaten Banyuasin. Orang nomor satu di Banyuasin ini didampingi putra sulungnya Syarif Hidayatullah Putra mendatangi Keluarga Bapak Solehan yang rumahnya roboh usai dihantam hujan dan angin kencang, pada Sabtu malam kemarin.

Kehadiran Bupati Askolani ini, sempat membuat keluarga Solehan kaget dan menyebutnya sebagai sosok pemimpin kompilasi yang selalu hadir di tengah warganya yang kesusahan, Minggu (10/5).

Dalam kesempatan itu Bupati, selain memberikan bantuan pribadi sebesar Rp20 juta, juga memberikan semangat kepada Keluarga Solehan yang tengah mendapat musibah. Disela kehadirannya itu juga, Askolani mengajak masyarakat untuk bergotong royong membantu membangun rumah keluarga Solehan tersebut.

“Rumah ini pada dasarkan sudah masuk dalam daftar rumah tidak layak huni yang akan dibangun Pemkab Banyuasin, namun karena ini sudah roboh maka harus ada tindakan cepat, salah satunya dengan cara gotong royong,” ucap Bupati H Askolani.

“Ini saya bantu Rp20 juta nanti kita minta tambahan dari Baznas dan juga gotong royong dari masyarakat lainnya. Yakinlah jika mendapat segala sesuatu yang ringan,” kata Askolani, yang dalam kunjungan itu didampingi Kadinsos Alamsyah, Kepala BPBD Kesbangpol Alpian dan Camat Sembawa Hj Nurlaila dan Kades Lalang Sembawa Alamsyah S.Ag.

Sementara, Solehan yang nampak kaget diundang Bupati, mengaku sangat bersyukur disaat musibah menimpanya, dia bersama keluarganya bisa berkesempatan bertemu langsung dengan orang nomor 1 di Banyuasin tersebut, dan banyak pihak yang membantu rumah tangganya.

Laporan : Herwanto III Editor : Donni

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button