BanyuasinHeadlinePolri

Sebanyak 28 Personel Polres Banyuasin Naik Pangkat

Sumateranews.co.id, BANYUASIN – Dua puluh delapan orang personel Kepolisian Resor Banyuasin mendapatkan kenaikan pangkat pada kegiatan upacara korp raport kenaikan pangkat personel Polres Banyuasin yang dilaksanakan di halaman Polres Banyuasin, Kamis (05/07/18).

Upacara Korp Raport tersebut didipimpin langsung oleh Kapolres Banyuasin AKBP Yudhi Surya Markus Pinem, S.IK sekaligus menyematkan pangkat setingkat lebih tinggi kepada 4 (empat) perwakilan personel yang naik pangkat.

Adapun yang bertindak sebagai komandan upacara Ipda Ricky Febriean, SH serta diikuti sebagai peserta upacara yaitu Waka Polres Banyuasin, para Pejabat Utama Polres Banyuasin, para Kapolsek Jajaran, para Perwira serta seluruh Personel Polres Banyuasin dan Bhayangkari. “Saya ucapkan selamat kepada para personel yang mendapat promosi kenaikan pangkat. Tetap lanjutkan dedikasi dan pengabdian untuk mendapatkan kepercayaan dari masyarakat,” kata Kapolres Banyuasin dalam sambutannya pada Upacara Kenaikan Pangkat Polri di Lapangan Upacara Polres Banyuasin.

Kapolres menjelaskan, 28 personel yang mendapatkan kenaikan pangkat di antaranya personel Bintara Polres Banyuasin naik pangkat setingkat lebih tinggi dengan berdasarkan TR Kapolda Sumsel TR tanggal 28 Juni 2018, dengan rincian kenaikan pangkat dari pangkat Bripka ke Aipda 8 Personel, Pangkat Brigadir ke Bripka sebanyak 17 Personel, Briptu ke Brigadir 2 Personil, dan dari Bripda ke Briptu 1 Personel.

“Saya berharap apresiasi yang diberikan dapat menjadi contoh bagi personel yang lain, serta dapat memberikan efek positif pada institusi Polri, khususnya Polres Banyuasin,” tegas Kapolres Yudhi Markus Pinem SIK.

Di akhir amanatnya, Kapolres mengimbau semua personel yang bertugas di wilayah Polres Banyuasin maupun di Polsek jajaran dapat memberikan dedikasi yang baik dalam melaksanakan tugas sesuai SOP yang ada, serta membawa nama baik Kepolisian.

“Tetaplah bekerja sesuai SOP yang ada, terus pacu semangat agar dapat memotivasi kita dalam melaksanakan tugas pokok sebagaimana yang diamanatkan undang-undang sebagai pelidung, pengayom, dan penegak hukum,” tandasnya.

Kapolres juga berharap kepada personel yang saat ini naik pangkat, tentunya momen ini patut disyukuri. “Dan ke depannya diharapkan personel yang naik pangkat ini lebih dewasa, bertambah giat dalam bertugas, profesional serta bertanggung jawab,” pungkas Kapolres.

Diakhir acara kemudian dilanjutkan dengan ucapan selamat oleh Kapolres Banyuasin yang diikuti oleh Waka Polres Banyuasin, para pejabat utama, dan seluruh personel serta Bhayangkari.

Laporan : Herwanto
Editor/Posting : Imam Ghazali

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *