LahatSecond HeadlineSumsel

Sebanyak 1662 Mustahik Terima Zakat Dari Baznas Lahat

Sumateranews.co.id, LAHAT- Mulai hari ini Senin 22 Juli 2019 Baznas Kabupaten Lahat  mendistribusikan zakat yang terkumpul dari bulan Januari sampai Juni 2019 untuk mustahik zakat yang tersebar di 16 kecamatan  dalam Kab. Lahat pada program Lahat Peduli dan program Lahat Religius  dengan total penerimanya 1662 mustahik.  Yang terdiri dari 1.214 fakir miskin, 248 guru ngaji, dan 200 marbot masjid serta dimulainya pembangunan 10 unit rumah layak huni di Kabupaten Lahat.

Distribusi dimulai dari Kecamatan Merapi Area dan dihadiri oleh Asisten III Drs. H. Iskandar   MSi, Camat Merapi Timur Miharta  Camat Merapi Barat Eti Listiana MM,  dan Camat Merapi Selatan Heri Yulianto, seluruh Ka KUA Merapi Area.

Bupati Lahat melalui Asisten III Drs.H. Iskandar menyampaikan terima kasih kepada Baznas yang  telah mengelola zakat, infaq, dan sedekah Lahat dengan baik. ‘’Dan kita dapat merasakan manfaatnya yang besar terutama para mustahik zakat. Dan kegiatan ini sangat selaras dengan Visi Misi Pemkab Lahat untuk menuju Lahat bercahaya. Kami mengajak seluruh ASN dan umat Muslim  untuk terus menyalurkan zakat, infaq, dan sedekahnya melalui Baznas di Bumi Seganti Setungguan,’’ tegasnya.

 

Laporan          : Novita/Idham

Editor/Posting : Imam Ghazali

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button