Kabar TNI

Satgas TMMD 121 Kodim Jambi Gelar Senam Sehat, Ramai Diikuti Warga, Anak TK dan PAUD 

JAMBI – Anak Anak TK dan PAUD ramaikan jalan santai dan senam sehat yang digelar oleh Aparatur Desa Suka Maju yang bekerjasama dengan Kodim 0415/Jambi, Minggu (18/8/2024).

Anak anak tersebut sangat antusias mengikuti jalan santai dan senam sehat. Dengan lincahnya anak anak lucu tersebut mengikuti instruktur senam.

Disamping itu juga, Dansatgas TMMD ke 121 Kodim 0415/Jambi, Letkol Inf Yoga Cahya Prasetya memberikan nasihat kepada anak-anak agar menjaga kesehatan dan rajin belajar untuk mencapai cita-cita.

“Kalian semua harus selalu menjaga kesehatan, jangan jajan sembarangan. Dan jangan lupa belajar, biar nanti anak-anak bapak semua jadi anak yang bisa memimpin Negeri” ungkap Dansatgas.

Sementara itu, anak-anak yang senang dengan kehadiran Tentara mengajak satgas TMMD untuk hadir di pertemuan senam mendatang.

“Nanti ikut senam lagi pak lah” Kata anak-anak gembira.(*)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *