Kabar TNI

Satgas Kodim 1501/Ternate Saksikan Pemasangan Patok Lahan

Kodim 1501/Ternate dipimpin Pelda Lajuni Babinsa Kel. Tafure menyaksikan pemasangan patok batas lahan yang akan dijadikan jalan dalam rangka pelaksanaan TMMD Reguler ke 111 tahun 2021.  Pemasangan patok dilakukan oleh warga.  (15/5/21)
Dalam kesempatan tersebut Sutrimo Kades Gemblengan menyampaikan terima kasih atas rencana pelaksanaan TMMD Reguler ke 111 tahun 2021 di wilayahnya.  Dengan adanya program tersebut masyarakat sangat mendukung semua program yang akan dilaksanakan.  Salah satunya adalah membuat jalan yang menghubungkan antar Desa.
Masyarakat sangat mendukung dengan adanya pembuatan jalan tersebut, sebagai buktinya adalah mereka merelakan lahan untuk dijadikan jalan.Seberapapun luas yang terkena program tersebut mereka tidak ada yang meminta ganti rugi.Dengan suka rela memasang patok sendiri-sendiri, sehingga para aparat baik dari Kodim, Polri hanya menyaksikan saja.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button