HeadlineNusantaraSumatera Utara

Sambut Idul Adha, Polres dan Polsek Asahan Sembelih Hewan Kurban Sebanyak 34 Ekor Lembu

Sumateranews.co.id, Asahan, – Dalam menyambut Idul Adha 1441 H yang jatuh pada hari Jumat 31 Juli 2020, Polres Asahan mengadakan penyembelihan hewan kurban. Penyembelihan hewan kurban dilakukan di halaman belakang Polres Asahan.

“Polres Asahan memotong sebanyak 12 ekor lembu dan 1 ekor kambing, sementara jumlah kesuruhannya dengan Polsek ada 34 ekor,” jelas Kapolres Asahan AKBP Nugroho Dwi Karyanto SIK.

Tampak dari pengamatan media ini, seluruh panitia yang terlibat dalam penyembelihan tetap mengikuti protokol kesehatan dengan memakai masker. Tema Idul Adha kali ini adalah Idul Adha menanamkan nilai-nilai pengorbanan dan keikhlasan pengabdian insan bhayangkara yang bertaqwa.

“Makna Idul Adha adalah berbagi untuk sesama, pengorbanan dan mendekatkan diri kepada Allah.

Idul Adha atau disebut Hari Raya Haji setiap tahunnya dirayakan umat muslim di seluruh dunia, tepatnya tanggal 10 Dzulhijah.

Di samping itu Idul Adha juga sering disebut dengan Hari Raya Kurban,” ujar Kapolres Asahan.

Menurut dia, sejarah Idul Adha sendiri berkaitan dengan peristiwa kurban, yaitu ketika Nabi Ibrahim AS bersedia mengorbankan putranya sendiri Ismail untuk di sembelih sebagai bentuk ketaatan beliau pada Allah Ta’ala.

“Makna Idul Adha, merupakan semangat berbagi untuk sesama, bukan sekedar perayaan. Hari Raya Idul Adha menjadi momentum bagi setiap umat muslim untuk berbagi pada sesama melalui hewan kurban yang disembelih.

Kewajiban menyembelih hewan qurban (kambing, domba, sapi, kerbau maupun lembu) saat Idul Adha bertujuan untuk berbagi kebahagiaan dengan mereka yang kurang mampu agar dapat merayakan Idul Adha bersama.

Pengorbanan dan keikhlasan, selain berbagi makna Idul Adha mengajarkan setiap umat Islam untuk memberi pengorbanan secara ikhlas atas segala sesuatu yang di lakukan dan dicintai,” tambah Nugroho.

Lebih jauh dikatakannya, bahwa mendekatkan diri kepada Allah SWT, dengan menjalankan perintahnya melalui perayaan Idul Adha harapannya umat Islam sadar bahwa segala apa yang ada di langit dan bumi adalah milik Allah SWT termasuk harta benda yang di miliki.

“Silaturahmi, selain dekat dengan Allah makna Idul Adha juga menjadi sarana mendekatkan diri kepada keluarga, saudara dan kerabat lainnya. Karena itu lah pada saat hari raya Idul Adha tiba, ada tradisi kumpul keluarga untuk menjaga silaturahmi,” sebut Kapolres lagi.

Dia juga melanjutkan, Silaturahmi dengan sesama muslim disebut hablumminannas (hubungan antar manusia), untuk menyeimbangkan hubungan kepada Allah (habluminaulah).

Tampak hadir Kapolres Asahan AKBP Nugroho Dwi Karyanto beserta ibu, Waka Polres Asahan beserta ibu, Kasat Intel AKP Narto, Kasat Sabhara, Kasat Lantas dan jajaran yang lainnya.

Selanjutnya, dari pantauan pelaksanaan pembagian daging kurban berjalan dengan tertib dan lancar serta sesuai dengan protokol kesehatan.

“Dengan Hari Raya Kurban ini lebih meningkatkan wujud kepedulian antar sesama dan saling berbagi kebahagiaan kepada yang kurang mampu,” pungkasnya.

Laporan : Nurlaili III Editor : Donni

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button