HeadlineOKISumsel

Pulang Dari Malaysia Warga SP Padang OKI Langsung Diisolasi

Sumateranews.co.id, KAYUAGUNG – Warga Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), yang baru pulang dari Malaysia langsung diisolasi oleh petugas Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP). Pasalnya, warga Sirah Pulau Padang berinisial MA (40) yang berjenis kelamin laki-laki tersebut diisolasi, karena terdapat ciri-ciri terinfeksi Virus Corona (Covid-19).

Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 OKI, H Iskandar SE melalui Juru bicara Gugas Covid-19 Kabupaten OKI, Iwan Setiawan SKM MKes mengatakan riwayat perjalanan yang bersangkutan pada tanggal 11 April melakukan perjalanan dari Medan menuju Palembang dengan menumpang bus. Sesampai di Palembang tanggal 13 April yang bersangsungkutan dirujuk ke Rumah Sakit Siti Fatimah Palembang dan sempat di isolasi di ODP Center Wisma Atlet Palembang.

“Tanggal 15 April diambil tes SWAB dan tanggal 17 April hasilnya positif. Pasien belum sempat pulang ke OKI” terang Juru Bicara Gugas OKI melalui keterangan pers virtual pada Sabtu, (17/04/2020).

Lanjutnya, dengan demikian pasien 62 ini tidak pernah melakukan kontak tracking diwilayah Kabupaten OKI.

“Kasus import dan tidak ada interaksi dengan warga di OKI”, dengan penambahan satu orang terkonfirmasi ini, jadi sudah ada 4 kasus positif Covid-19 di Kabupaten OKI. Dari total kasus tersebut, dua pasien positif Covid-19 sembuh dan dua dalam perawatan”, ungkapnya.

Situasi terkini Covid-19 di Kabupaten OKI saat ini terdata, sebanyak 7.909 orang Pelaku Perjalanan Wilayah Terjangkit (PPT), 54 Orang Tanpa Gejala (OTG), 67 Orang Dalam Pemantauan (ODP), 2 orang Pasien Dalam Pengawasan (PDP), dan 4 orang terkonfirmasi positif. 2 sembuh dan 2 dalam perawatan, jelasnya.

Laporan : Aliaman

Editor     : Herry Eddy

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button