HeadlinePendidikanPolriPrabumulihSumsel

Polres Prabumulih Bakal Bentuk Satgas Monitoring Protokol Kesehatan Sekolah

PRABUMULIH – Kapolres Prabumulih AKBP Siswandi, S.I.K., S.H., M.H., mengatakan akan membentuk Satuan Tugas (Satgas), guna memonitoring penerapan protokol kesehatan dilingkungan sekolah.

Menurutnya hal itu penting menyusul wacana Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih, yang akan mulai menerapkan belajar tatap muka di sekolah.

“Kami akan buat Satgas, kita akan monitoring seminggu sekali. Bagaimana proses dan penerapan prokesnya,” kata Siswandi, saat meninjau penerapan protokol kesehatan di SMP Negeri 1 Prabumulih, pada Selasa (10/11/2020) kemarin.

Menurut Kapolres, penerapan protokol kesehatan dilingkungan sekolah sangat penting, guna mencegah timbulnya klaster baru penyebaran Covid-19.

“Penting ya, rutin akan kita monitoring. Akan kita evaluasi,” ungkap kapolres.

Sementara saat disinggung masalah jumlah personel, Kapolres belum bisa memastikan. Pihaknya masih menunggu keputusan dari Pemkot Prabumulih.

“Belum, nanti kita tunggu dari pak Wali kota,” ujar Kapolres.

Seperti diberitakan sebelumnya, Forkominda bersama Ketua DPRD dan kepolisian meninjau beberapa sekolah, untuk melihat kesiapan protokol kesehatan di lingkungan sekolah.

Dari hasil monitoring, ada tiga sekolah baik tingkat SMA maupun SMP yang dinilai telah siap melaksanakan belajar secara tatap muka.

Adapun tiga sekolah tersebut yakni, SMA Negeri 1 Prabumulih, SMA Negeri 2 Prabumulih dan SMP Negeri 1 Prabumulih.

Laporan : King III Editor: Donni

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button