google.com, pub-3527052666261378, DIRECT, f08c47fec0942fa0
HeadlineLubuklinggauSumsel

PLN Ajak Pelanggan Beralih ke Listrik Prabayar

Sumateranews.co.id, LUBUKLINGGAU – PLN Lubuklinggau mengajak pelanggannya agar beralih ke listrik Prabayar atau pulsa listrik. Disamping lebih praktis, dan juga ekonomis. Karena pada program prabayar, pelanggan hanya membeli pulsa dulu untuk penggunaannya. Sementara pascabayar memakai dulu baru bayar dan terkena beban.
“Pascabayar itu kita pakai dulu baru kita bayar, waktu bayar akhir bulan bayarnya pasti mahal karena terkena biaya beban, sedangkan untuk prabayar itu kita beli dulu baru pakai tapi kan tidak kena beban,” ucap Kepala PLN Lubuklinggau, Arham Ginting, ditemui dikantornya, kamis (07/09).

Menurut dia, pada prabayar para pelanggan bisa langsung mengatahui berapa pulasa yang kita dipakai per harinya. Sementara pascabayar belum diketahui beban dan biaya pemakaiannya, dan waktu pembayaran pada akhir bulan banyak yang dibayar dan mahal, karena dikenakan biaya beban.
“Itulah bedanya prabayar. Makanya kita alihkan ke prabayar sekarang ini. Misalnya rumah kita kosong setahun tidak bayar tidak apa-apa. Kalau untuk pasckabayar itu kita harus bayar biaya beban, pakai tidak pakai dikenakan biaya beban,” jelas Arham Ginting.

Keuntungan lain prabayar, sambung Arham, penggunaan amper pulsanya tidak ada kadarluarsanya. Misalnya membeli pulsa 20-100 ribu selama setahun tidak dipakai tidak apa-apa, malah itu tetap tidak berkurang kecuali ada pemakaian yang belebihan melebihi kapasitas. Lain dengan halnya Pascabayar, selama tidak dipakai setahun tetap dikenakan biaya beban.

“Kita arahkan kepada seluruh pelanggan PLN yang masih menggunakan amper pascabayar untuk segera mengalikan ke listrik Prabayar (Pulsa), karena Prabayar mempunyai rile yang bagus, anti kebakaran serta aman dari kebakaran arus pendek. Untuk mengalihkan ke Prabayar  tidak akan dipungut biaya apapun (Gratis), asalkan melunasi tagiah akhir dan pengisian awal minmal 20 ribu,” tukasnya.
Laporan : Shandy April
Editor : Abdullah Donni
Posting : Andre

google.com, pub-3527052666261378, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button