HeadlinePalembangPolri

Personil Gabungan Apel Operasi Mantap Brata di Benteng Kuto Besak

Sumateranews.co.id, PALEMBANG-Ratusan personil gabungan TNI, Polri, Pol PP, DLAJJ, DPRD Provinsi/Kota, stekholder SKPD Provinsi dan Kota mengikuti gelar apel pasukan Operasi Mantap Brata di Benteng Kuto besak, Rabu (19/9/1/2018).

Apel perdana pengamanan pemilihan umum pileg dan pilpres 2019 itu dipimpin langsung Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara.

Dalam amanatnya, Kapolda Irjen pol Zulkarnain Adinegara membacakan sambutan seragam Kapolri Jenderal Tirto Karnavian mengecek kesiapan personel, sarana, dan prasarana sebelum melaksanakan pengamanan dan memakaikan pita merah putih untuk anggota yang bertugas.

Operasi yang bakal berlangsung selama 397 hari itu bertujuan untuk menegakkan supremasi hukum, penghormatan terhadap nilai-nilai HAM, dan peningkatan kualitas pelayanan publik.

“Bahwa Polri dibantu TNI dan stakeholder terkait lainnya akan menggelar operasi polisi terpusat dengan sandi Mantap Brata 2018 yang dilaksanakan selama 397 hari, terhitung mulai 20 September 2018 sampai dengan 21 Oktober 2019, di seluruh wilayah Indonesia dengan melibatkan seluruh personel Polri, TNI, Pol PP,DLLAJ dan stakeholder yang terkait dalam pelaksanaan pileg dan pilpres,” jelas Kapolda.

Dalam pelaksanaan operasi, seluruh personel yang tergabung diharapkan mampu mengedepankan penanganan preventif.

Turut hadir dalam apel gelar pasukan itu, Kapolresta, Kasdam, Danlanud, Danlanal, Kejati, Kejari, dan para stekholder dari Pemprov dan Pemkot Palembang.

Laporan          : Yudi
Editor/Posting : Imam Ghazali

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button