Peresmian Gedung Kantor Samsat dan UPTB PPD di Palembang dan OKI, Upaya Pemerintah Sumsel Tingkatkan Pelayanan Pajak
PALEMBANG – Gedung kantor UPTB PPD Wilayah Palembang IV /Kantor Bersama Samsat Palembang IV dan Kantor UPTB PPD Wilayah OKI I / Kantor Bersama Samsat OKI I diresmikan langsung oleh Pj. Gubernur Sumsel, H. Agus Fatoni di Jalan MP. Mangkunegara Palembang Rabu, (01/05/2024).
“Kami berupaya keras khususnya pada pelayanan agar masyarakat mendapatkan kemudahan, kenyamanan, dan efisiensi waktu dalam membayar pajak kendaraan bermotor,” ungkap H. Agus Fatoni.
Pihaknya, lanjut kata Fatoni, menekankan bahwa pemerintah daerah terus berkomitmen untuk memperbaiki layanan kepada masyarakat dan peresmian ini menjadi simbol komitmen pemerintah dalam meningkatkan kualitas layanan publik, khususnya dalam sektor pembayaran pajak kendaraan bermotor.
” Berbagai inovasi yang telah dan akan terus dilakukan, dan kami telah mengimplementasikan berbagai layanan inovatif seperti pelayanan jemput bola, layanan di hari Sabtu, Minggu dan hari libur, pelayanan malam, serta pelayanan online. Semua ini kami lakukan agar masyarakat dapat dengan mudah membayar pajak,” jelasnya.
Menurut H. Agus Fatoni, dengan semakin mudahnya proses pembayaran pajak, akan terjadi peningkatan dalam administrasi kendaraan yang akan selalu terupdate.
” Hal ini juga mendukung kepatuhan masyarakat dalam pembayaran pajak, yang secara langsung akan meningkatkan pendapatan negara dan daerah. Pendapatan dari sektor pajak kendaraan bermotor memiliki kontribusi yang signifikan, sekitar 60 persen terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD),” paparnya.
“Ini menunjukkan betapa pentingnya sektor ini dalam membiayai berbagai kebutuhan pembangunan di Sumatera Selatan, termasuk infrastruktur, kesehatan, dan pendidikan.
Beliau juga menghimbau masyarakat untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan membayar pajak tepat waktu.
“Kami akan memberikan insentif seperti pemotongan pajak dan pemutihan untuk mendorong kepatuhan pajak. Namun, bagi yang terlambat membayar pajak, akan dikenakan sanksi, termasuk denda dan pemblokiran kendaraan bermotor,” tegasnya.
Kantor-kantor baru yang diresmikan ini adalah bagian dari Samsat terpadu yang melibatkan unsur Polri, pemerintah daerah, dan Jasa Raharja, membuatnya lebih mudah bagi masyarakat untuk mendapatkan layanan terpadu di satu tempat.
“Mudah-mudahan dengan adanya pelayanan terpadu ini, masyarakat akan lebih dimudahkan dalam membayar pajak tepat waktu,” pungkasnya. **
Editor : Donni