Pastikan Kegiatan Berjalan Lancar, Dansatgas TMMD ke 118, Letkol Inf Yohanes Heru Wibowo Turun ke Lokasi

Purworejo -Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke 118 Kodim 0708/Purworejo , Letkol Inf Yohanes Heru Wibowo turun ke lokasi kegiatan TMMD, tepatnya di Desa Benowo Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo , Senin, 09 Oktober 2023.
Kedatangan orang nomor satu di Kodim 0708/Purworejo ini, bertujuan untuk memastikan segala kegiatan pada program TMMD ke 118 berjalan lancar dan sesuai progres perkejaan.
Salah satu yang menjadi titik fokus dalam kunjungan ini adalah, pada kegiatan Rabat Beton di desa sasaran TMMD tersebut.
Pantauan di lokasi, Dandim 0708/Purworejo berjalan menelusuri pembangun Rabat Beton .
Jalan yang nantinya akan menjadi akses penghubung Desa Kalitapas menuju ke Desa Benowo.Selain itu,Rabat Beton bertujuan untuk menjadi akses penunjang percepat ekonomi warga.
“Dengan dibukanya jalan baru ini, akses warga akan semakin mudah,” kata Dandim 0708/Purworejo
Pada kesempatan ini, Letkol Inf Yohanes menyempatkan diri meninjau titik lokasi yang akan di Kerjakan Sepanjang 2059 Lebar 4 meter.
Lokasi tersebut merupakan titik yang selalu merepotkan warga saat melintas. Pasalnya, lokasi tersebut merupakan area genangan air.
“Dengan adanya jalan baru ini, kedepannya warga bisa lebih mudah untuk melakukan bepergian, terutama mempermudah memasarkan hasil panen,” kata Dandim