Headline

Pada 17.17.17, KODAM II/SWJ AJAK DOA BERSAMA

Sumateranews.co.id, PALEMBANG- Kodam II/Swj dan seluruh satuan jajarannya bersama-sama dengan berbagai komponen masyarakat, tepat pada hari Kamis, tanggal 17 Agustus 2017 pukul 17.00 s.d 18.00 Wib akan menggelar doa bersama lintas agama secara serentak di seluruh wilayah Sumatera Bagian Selatan. Kegiatan murojaah/doa bersama ini merupakan tindak lanjut perintah Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo.

Kapendam II/Swj Letkol Inf Imanulhak, S.Sos menjelaskan bahwa doa bersama lintas agama bertajuk “Indonesia Lebih Kasih Sayang” ini, digelar di satuan-satuan TNI dan tempat-tempat ibadah. Untuk wilayah Garnisun Palembang, doa bersama dipusatkan di Makodam II/Swj bagi umat yang beragama Islam, sedangkan umat yang beragama Kristen dan Katholik, doa bersama dilaksanakan di Balai Prajurit, Jln. Sekanak Palembang. Untuk yang beragama Hindu dilaksanakan di Pura Agung Kenten, Palembang.

Selain itu, bagi yang sedang berada di jalan diharapkan berhenti sejenak di tempat ibadah terdekat sesuai agamanya masing-masing untuk melaksanakan doa bersama komponen masyarakat lainnya. Semoga saatnya nanti, ujar Kapendam II/Swj, jalanan sepi, yang terdengar adalah lantunan ayat suci dan doa seluruh rakyat Indonesia sesuai agama dan kepercayaan masing-masing kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.

“Memanjatkan doa untuk arwah para pahlawan yang memiliki keinginan luhur mewujudkan kehidupan kebangsaan yang bebas. Mereka yang telah mengorbankan jiwa, raga dan hartanya, berjuang merebut dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia,’’ ujar Kapendam.

Ditambahkan oleh Kapendam II/Swj bahwa doa bersama lintas agama ini juga merupakan ungkapan rasa syukur nikmat kemerdekaan yang telah kita nikmati selama 72 tahun. “Bersama-sama kita memanjatkan doa puji syukur atas berkat rahmat Allah Yang Maha Kuasa, sehingga bangsa Indonesia mendapatkan karunia kemerdekaan dan sampai detik ini bisa kita nikmati. Berdoa agar Indonesia lebih berkasih sayang antar warga masyarakat, lebih berkasih sayang untuk persatuan dan kesatuan bangsa, masyarakat dunia dan alam semesta, ” terangnya.

Dalam kaitan ini, Pangdam II/Swj Mayjen TNI AM. Putranto, S.Sos, sambung Letkol Inf Imanulhak, S.Sos mengajak kepada para pemuka agama, dan masyarakat luas, para Ulama, Kyai, Ustadz, Habib, para Romo, Pendeta, Pedanda, Bhiksu, Wen Shi dan seluruh masyarakat di wilayah Sumbagsel untuk berdoa bersama sesuai agama dan kepercayaan masing-masing.

Berbagai persiapan doa bersama lintas agama ini sedang dilakukan dan terus disosialisasikan oleh Kodam II/Swj. “Seluruh peserta doa bersama, nanti menggunakan ikat kepala merah putih, dan semuanya didesain menggunakan nuansa merah putih, sebagaimana lambang bendera Negara kita,” tandas Kapendam.

Sumber : Pendam II

Editor : Imam Ghazali

Posting : Andre

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button