HeadlineOKI

Mobil Waskita Mogok, Jalan Macet Hingga 2 Km

Sumateranews.co.id, KAYUAGUNG- Jembatan Kayuagung mendadak macet hingga lebih dari 2 km, bahkan trotoar jembatan penuh dengan kendaraan yang terparkir akibat salah satu mobil merk Hino 500 FM 260 TI warna hijau dengan Nopol BG 8029 AI mogok di pangkal jembatan Kayuagung di Kelurahan Kutaraya, Senin (15/1/2018).
Andi (27) warga Kayuagung saat dikonfirmasi wartawan Sumateranews.co.id mengatakan, kemacetan ini sudah sering terjadi dan bukan hal baru lagi kalau di Jembatan Kayuagung ini. ‘’Pagi tadi juga macet akibat pihak PT. Waskita melakukan perbaikan jalan. Nah sore ini terjadi kemacetan lagi. Parahnya mobil PT. Waskita merk Hino 500 mogok pas di kuku Jembatan Kayuagung di Kelurahan Kutaraya, sehingga mobil yang mau lewat harus antre. Dan, akibat saling mendahului, akhirnya ya macet, lihat saja sendiri,’’ paparnya.
Hal senada dikatakan Eman (49). Dimana sejak adanya pembangunan jalan Tol Kayuagung – Pematang Panggang jalan sering macet. Itu dikarenakan jalan banyak yang rusak dan berlobang bahkan aspalnya sudah keluar dari badan jalan. Selain itu tidak ada pengatur lalulintas yang berada di lapangan. Paling juga kalau razia kendaraan baru ada pengaturan lalulintas.
‘’Kami berharap jalan terutama Jembatan Kayuagung dapat diperbaiki. Sebab bukan tidak mungkin jembatan bisa roboh, kan siapa yang bertanggung jawab dan siapa yang menanggung kerugiannya. Apalagi jembatan Kayuagung ini satu – satunya jembatan penghubung antara desa/kelurahan dan juga antar kecamatan,’’ imbuhnya.
Dari pantauan wartawan media ini, jalan macet hingga 2 km lebih sementara pihak pengatur lalulintas hingga berita ini diturunkan belum ada di lokasi. Sementara mobil merk Hino 500 FM 260 TI dengan Nopol BG 8029 AI masih dalam perbaikan di lapangan.

Laporan : Aliaman
Editor/Posting : Imam Ghazali

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button