Menang Dileg Pertama, Persija Tak Boleh Terlena
Sumateranews.co.id – Persija Jakarta sukses mencukur PSMS Medan 4-1 dalam leg pertama semifinal Piala Presiden di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (10/2).
Kemenangan tersebut membuat satu kaki Persija sudah berada di partai final yang akan diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (17/2).
Pada leg kedua yang akan berlangsung Senin (12/2), Persija hanya butuh hasil imbang.
Meski menang dengan margin tiga gol, pelatih Persija Stefano Cugurra Teco tidak mau terlena.
Apalagi Persija dihadapkan dengan jadwal yang super padat. Dua hari setelah melakoni leg kedua kontra PSMS, Macan Kemayoran harus bertandang ke Malaysia untuk melakoni laga perdana penyisihan Grup H Piala AFC kontra Johor Darul Ta’zim (JDT).
“Kami menang telak, hasil ini bagus sekali. Namun, ini belum selesai karena masih ada satu pertandingan lagi,” kata Teco.
Ya, Teco memang tidak boleh terlena. Meski sangat sulit, tetapi PSMS masih memiliki peluang.
Pelatih asal Brasil tersebut mengatakan, kemenangan yang diraih Persija di leg pertama merupakan buah dari persiapan maksimal selama di Jakarta.
“Persiapan kami di Jakarta bagus. Hari ini (semalam,Red) kami bisa mencetak gol cepat. Pressure bagus, intensintas waktu kehilangan bola juga bagus,” ujar Teco.
Sumber : Bolalob
Editor : Syarif