BanyuasinHeadlineSumsel

MACET, POLISI HENTIKAN PENGASPALAN JALAN

Sumateranews.co.id, BANYUASIN- Puluhan pemudik pasca lebaran terjebak kemacetan di Jalan Lintas Timur Palembang-Betung. Tepatnya perlintasan Desa Pulau Harapan Kec. Sembawa akibat adanya pengaspalan jalan, Selasa (4/7).

Kemacetan jalan yang menyebabkan antrean kendaraan hingga mencapai tiga kilometer, terjadi pada pukul 16.00 WIB. Dari pantauan Sumateranews.co.id, pihak proyek yang melakukan perbaikan jalan dengan melakukan pengaspalan ulang di sepanjang Jalintim yang melintas di Desa Pulau harapan, harus menutup satu lajur jalan sehingga kendaraan yang melintas harus bergantian.

Namun warga dan pengendara yang melintas sangat menyayangkan hal itu karena pengerjaan jalan itu dilakukan di waktu Jam kendaraan padat melintas. Pihak kepolisian juga terlihat mengatur kendaraan proyek agar menyingkir dari bahu jalan serta langsung memberikan imbauan untuk petugas proyek agar memberhentikan dulu pengaspalan jalan di jam padat itu.

“Kalau Pukul 16.00 hingga pukul 17.00 WIB, masyarakat kan ramai melintas pulang kerja maupun lainnya. Itukan jam padat warga melintas, apalagi banyak masih para pemudik melintas. Jadi sebaiknya jangan mengaspal dulu bisa malam hari juga kan,” kata Fery (28) pengendara warga Banyuasin yang terjebak macet.

Sementara itu, Kapolres Banyuasin AKBP Andri Sudarmadi melalui Kasat Lantas Polres Banyuasin AKP Asep S melalui Kepala Unit Registrasi dan Identifikasi (Kanit Reg Ident) Ipda Bambang Wiyono SH, mengatakan, pihaknya terus menyiagakan petugas di lapangan, guna melancarkan arus lalu lintas.Nnamun pengaspalan yang dilakukan tidak tepat waktu.

“Iya kemacetan itu karena ada pengaspalan Jalan, seharusnya pihak proyek itu jangan mengaspal waktu jam padat. Jadi kami terpaksa harus memberhentikan pengaspalan itu dengan memberitahukan kepada pihak proyek itu, agar tidak ada kemacetan,” pungkasnya.

Laporan : Al Dafid

Editor : Imam Ghazali

Posting : …

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button