Kepala BPKAD Optimis HUT Kota Bengkulu Bertajuk “Pesta Rakyat” Lebih Meriah
BENGKULU KOTA – Dalam persiapan menjelang HUT kota Bengkulu ke-304, yang akan dirayakan pada 17 Maret 2023 mendatang, Kepala BPKAD optimis berlangsung meriah acara bertajuk “Pesta Rakyat” tersebut.
Hal itu dikatakan Yudi Susanda, di ruang kerjanya, saat berbincang dengan sumateranews.co.id, Selasa (7/03/23).
Menurut Yudi, saat ini panitia sudah menyiapkan berbagai macam rangkaian kegiatan baik hiburan rakyat, sosial maupun agenda resmi wali kota Bengkulu Helmi Hasan dan Wakil Wali kota Dedy Wahyudi.
Acara HUT Kota Bengkulu nantinya akan digelar di Balai Merah Putih kelurahan Pekan Sabtu yang akan di perkirakan lebih semarak dari tahun-tahun sebelumnya.
Yudi berharap dalam kegiatan HUT Kota Bengkulu ke-304 yang akan digelar bulan Maret ini dapat lebih menjadikan kota Bengkulu lebih maju dan Religius. “Sebagimana sesuai harapan pak Wali kota dan Wakil Wali kota di akhir masa jabatannya,” tukas Yudi. (Adv)
Editor: Donni