LahatPolitik

Hartani, Ketua Kelompok Tani Maju Agung Dukung Paslon Hapit-Erlan

Sumateranews.co.id, LAHAT-  Taraf perekonomian petani saat ini 70 % di ambang kemiskinan. Hal ini membuat Paslon Hapit Fadli-Erlansyah Rumsah bertekad maju dalam kancah Master Of the Kings Lahat untuk memperbaiki perekonomian petani.

Dan gayung pun bersambut, Hartani  Ketua Kelompok Tani Maju Agung Desa Tanjung Agung Kecamatan Sukamerindu  di bawah asuhan Dinas Pertanian Lahat di Era  Ir Hapit Fadli tahun 2015, dimana beliau mendapat  Juara 1 tingkat Nasional  yakni mengembangkan pupuk organik  dari kotoran sapi, mendukung penuh pencalonan Hapit tersebut.

“Selama menjabat Kepala Dinas Pertanian Lahat, Pak Hapit itu dekat dengan rakyat khususnya petani. Kegiatannya seperti panen raya dan tanam perdana. Jika Pak Hapit-Erlan (Hapalan CETE) menjadi bupati/wakil bupati, jelas petani akan lebih sejahterah, rakyat lebih beradab dan berbudaya. Apalagi  salah satu program beliau salah satunya akan membagikan Kartu Tani secara gratis untuk memudahkan segala urusan dengan petani, jelas kami akan mendukung beliau,’’ tegas Hartani, Jumat pagi (9/3).

Dengan majunya Hapalan di kancah perebutan kursi orang nomor satu di Bumi Seganti Setungguan menjadi suatu harapan besar bagi kalangan petani yang mengharapkan pemimpinnya mengerti seluk-beluk tentang pertanian terutama pemimpinnya berwawasan luas di bidang pertanian dan perkebunan.

Sebagai petani, Hartani mendukung Hapalan menjadi orang nomor satu Lahat agar kelak para petani di Kabupaten Lahat bisa tampil maju dan berkembang serta berwawasan luas, karena memiliki pemimpin yang peduli tentang pertanian dan perkebunan.

Laporan          : Novita

Editor/Posting : Imam Ghazali

 

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button