Kasus & PeristiwaPrabumulihSecond HeadlineSumsel

Hari Pertama, 150 WBP Rutan Kelas IIB Kota Prabumulih Ikuti Vaksinasi Dosis Pertama

PRABUMULIH – Rutan Kelas IIB Kota Prabumulih, Senin (27/09/2021) melaksanakan vaksinasi dosis pertama terhadap 150 Warga Binaan Pemasyarakatan dari total 453 orang, yang ada di Rutan yang berada di Jalan RA Kartini, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih.

Dari pantauan, kegiatan vaksinasi tahap pertama ini dilakukan Rutan Kelas IIB Kota Prabumulih dengan bekerja sama pihak Dinas Kesehatan Kota Prabumulih melalui Nakes Puskesmas Sukajadi di Aula Rutan Kelas IIB Kota Prabumih.

Kepala Rutan Kelas IIB Kota Prabumulih, David Rosehan Amd IP SH.

Kepala Rutan Kelas IIB Kota Prabumulih, David Rosehan Amd IP SH menjelaskan, bahwa pelaksanaan vaksinasi bagi Warga Binaan tersebut merupakan salah satu langkah untuk memutus mata rantai penyebaran virus COVID-19 serta menjalankan instruksi pemerintah untuk seluruh masyarakat, tidak terkecuali seluruh warga binaan pemasyarakatan.

Dikatakannya, pada kesempatan hari pertama ini pihaknya baru melakukan vaksin untuk 150 WBP, sementara bagi yang belum, akan dikoordinasikan lebih lanjut dengan Dinas Kesehatan Kota Prabumulih.

“Kegiatan ini dilaksanakan secara bertahap selama 4 hari, terdiri dari hari ini sebanyak 150 orang, besok dan seterusnya akan kita tunggu hasil dari data NIK yang belum lengkap karena NIK tersebut masih ada yang belum lengkap dan akan kita kumpulkan sampai hari akhir divaksin yaitu hari kamis,” ungkap David.

Sementara ketika disinggung, apakah akan dilanjutkan untuk vaksin tahap kedua, dijelaskan Yusika Eka Priantini Am kep, bahwa setelah vaksin pertama ini selesai maka akan dilaksanakan vaksin kedua pada 28 hari mendatang. “Ini masih berkoordinasi dengan pihak Rutan Kelas IIB Kota Prabumulih,” imbuhnya.

Disampaikannya, untuk para warga binaan pemasyarakatan Rutan Kelas IIB Kota Prabumulih yang sudah divaksinasi, diimbau agar tetap melaksanakan protokol kesehatan meski sudah disuntik vaksin.

“Walaupun sudah divaksinasi, terus konsisten menerapkan protokol kesehatan guna pencegahan COVID-19 serta harapannya seluruh warga binaan harus divaksin dan mereka sehat semua,” tutupnya. (Heru)

Editor : Donni

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button