Empat LawangKasus & PeristiwaSecond HeadlineSumsel

Gubernur Sumsel Berikan Penghargaan KTNA kepada Bupati Empat Lawang

EMPAT LAWANG – Baik dan buruknya nama suatu daerah terletak pada bagaimana cara pemimpinya memberikan hal yang terbaik untuk kesejahteraan masyarakat dan membawa nama baik daerah dimasa kepemerintahannya yang ia jalani.

Seperti yang didapat Bupati Empat Lawang, H. Joncik Muhammad S.Si SH MM MH. Dimana ia menerima penghargaan sebagai tanda kehormatan Adhi Bhakti Tani Nelayan Pratama (ABTNP) dari kontak kelompok tani nelayan andalan (KTNA) Nasional.

Penghargaan ini diberikan atas jasa–jasa yang besar terhadap kemajuan Petani terkhusus di Kabupaten Empat Lawang.

Penghargaan ini diberikan kepada Bupati Empat Lawang di lapangan Batu Tiking Desa Pulau Panggung Kec. Semende Darat Laut Kab. Muara Emin Sumatera Selatan, pada saat acara pembukaan pekan daerah (PEDA) KTNA XIV Tahun 2021, Senin, (15/11/21).

Bupati Empat Lawang dalam kesempatan itu mengucapkan terimakasih atas penghargaan yang diberikan oleh kelompok kontak tani andalan Nasional.

Dirinya berharap kedepannya agar tetap meningkatkan kemajuan sektor pertanian di Empat Lawang. “Dan tetap mempertahankan prestasi yang telah diraih ini,” pungkasnya. (Tarmizi)

Editor : Donni

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button