Sumateranews.co.id, LAHAT- Senin (31/7), jajaran Polres mengadakan upacara Wisuda Purnabhakti terhadap enam anggotanya. Upacara yang dilakukan di halaman Mapolres Lahat dan dihadiri oleh seluruh anggota dan para ibu bhayangkari ini dipimpin langsung oleh Kapolres Lahat AKBP Robby Karya Adi SIk.
Dalam sambutannya, antara lain Kapolres mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan kepolisian yang telah mengabdi selama 34 hingga 38 tahun tersebut. ‘’Semoga kami semua dapat terus melanjutkan pengabdian tersebut kepada Negara yang kita cintai ini,’’ tegas Kapolres.
Adapun enam anggota yang memasuki masa pensiun tersebut adalah:
1. Kompol Idris Maden, Kabag Sumda
2. Aipu JH Goeltom, Bati Sumda (Sumber Daya Manusia)
3. Bripka H Muhctar, Satbimas (Satuan Bimbingan Masyarakat)
4. Bripka A. Harun, Sat Bimas
5. Bripka Mukminin, Polsek Kikim Tengah
6. Brigadir Samsul Bahri, Sat Shabara.
Laporan : Novita
Editor : Imam Ghazali
Posting : Andre