PalembangPolriSecond Headline

Ditpolantas Polda Sumsel Gelar Sosialisasi Lalu Lintas buat Millennial Road Safety Festival

Sumateranews.co.id, PALEMBANG- Ditpolantas Polda Sumsel melakukan sosialisasi untuk kaum Millennial Road Safety Festival demi keamananan dan kenyamanan berlalulintas serta mengurangi jumlah laka lantas di jalan raya.

Acara ini akan dilaksanakan di sekitaran 16 Ilir Ampera dan BKB dan tanggal 3 Maret 2019 yang akan datang merupakan puncaknya yang akan dimeriahkan oleh artis ibu kota di antaranya Raffi Ahmad. Kegiatan ini juga akan diselingi senam kolosal, colour party millenial, millennial community festival, deklarasi keselamatan pelopor millennial, safety riding otomotive exhibition millennial, freestyler millennial, millennial enterpeneur expo, pasar jongkok otomotif, festival perahu hias, festival pempek, vlog Instagram photo contest dan cek kesehatan gratis. Untuk pendaftaran gratis bertempat di Debury Cafe Museum dan Ditlantas Polda Sumsel.

Sosialisasi ini sudah berlangsung di mana-mana dan untuk Palembang-Sumsel diadakan oleh Ditlantas Polda Sumsel yang dipimpin oleh Kasubdit Dityasa AKBP H. Siswo Haryadi, SH MH MM beserta jajarannya di Kambang Iwak dan Benteng Kuto Besak pada saat masyarakat melakukan olahraga pagi, Minggu (17/02/2019).

Menurut H. Siswo,  puncak acara millennial road safety festival akan diadakan di seputaran Pasar 16 Ilir Ampera dan seputaran BKB pada tanggal 3 Maret 2019 yang akan diikuti oleh millennial road safety kurang lebih massanya berjumlah seratus ribu orang. ‘’Tujuannya mengajak kaum millennial biar mereka terarah dalam berlalulintas, karena kecelakaan lalulintas ini banyak didominasi oleh mereka-mereka yang berumur antara 17 sampai 35 tahun. Jadi pemerintah dalam hal ini Kepolisian Republik Indonesia mempunyai suatu langkah mengajak kaum mellinnial lebih baik sehingga menuju Indonesia yang lebih gemilang,’’ tegasnya.

Selama acara, panitia juga memberikan banyak hadiah. Antara lain: sepeda motor, sepeda, kulkas, TV, HP, dan lain-lain.

 

Laporan          : Yudi

Editor/Posting : Imam Ghazali

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button