Kabar TNI

Dari Rakyat oleh Rakyat untuk Rakyat dalam TMMD ke 111 di Kec. Motti Kota Ternate

Dalam pelaksanaan TMMD ke 111 di kecamatan Motti Kota Ternate memang mengunakan semboyan dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat karena masyarakat dengan kesadaran turum saling bahu membahu dari pengumpulan material bahan bangunan dan pelaksanaan pembangunannya.

Yang perlu kita acungi jempol bagi masyarakat Kecamatan Motti adalah kesadaran gotong royong, saling membatu dan membangun desanya.

Kenapa tidak diacungi jempol mereka mengumpulkan batu, pasir dan material lainnya dikhususkan untuk pelaksanaan TMMD.

Kami dari Satgas memang sengaja mengunakan material Lokal dengan maksud untuk memberikan tambahan pendapatan kepada masyarakat. Tapi ada yang membikin kaget dengan hal ini, ternyata masyarakat menyampaikan ke Satgas bahwa hasil penjualan material mereka kumpulkan ke desa untuk membangun yang brlun terbangun di desanya seperti membangun Mushola, jalan setapak lainnya.

Dengan adanya TMMD masyarakat membantu dengan kesadaran dan mereka turun setiap harinya hampir 150 orang. Mereka atur jadwal masing masing.

Bersama Rakyat TNI kuat (15/6/2021)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button