google.com, pub-3527052666261378, DIRECT, f08c47fec0942fa0
HeadlineOKU SelatanSumsel

Bupati OKU Selatan Lantik Kades Muara Payang

Sumateranews.co.id, OKU SELATAN- Pelantikan Kepala Desa Muara Payang kecamatan Kisam Tinggi oleh Bupati OKU Selatan mendapat sambutan meriah dan antusias dari warga setempat.

Bupati OKU Selatan Popo Ali Murtopo yang juga didampingi Wakil Bupat Solehien Abuasiri dan beserta jajaran SKPD pemerintah Kabupaten OKU Selatan mengatakan kepala desa dalam menjalankan roda pemerintahan desa diharapkan agar bisa menjadi pelayan yang baik bagi masyarakatnya. “Jabatan yang saat ini dipegang adalah amanah dari masyarakat karena itu sebagai pelayan masyarakat harus berbuat untuk kepentingan masyarakat,” Katanya Rabu (20/9).

Seiring waktu lanjut Popo tugas sebagai kepala desa tidak mudah dan pasti banyak tantangan yang dihadapi. Misalnya terkait masalah sosial kemasyarakatan begitu pula dalam pelaksanaan program pembangunan yang semua perlu sabar tapi dengan penanganan serius yang tujuannya demi untuk kenyamanan dan kemajuan masyarakat dan desa setempat.

Karena ittu sebut Popo untuk menyukseskan program di desa banyaklah belajar, mau mendengar dan peka dengan situasi kondisi yang ada. “Kuncinya apapun itu masyarakat dilibatkan jangan abai. Demikian juga terhadap perangkat aparatur desa dan komponen masyarakat dari pemuda karang taruna PKK, dan elemen masyarakat lainnya jika “beres semua” akan beres pula tak ada kendala untuk maju bersama sama dan mendukung realisasi program pembangunan,’’ tandasnya.

Laporan : Asmidan

Editor : Imam Ghazali

Posting : Andre

google.com, pub-3527052666261378, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button