google.com, pub-3527052666261378, DIRECT, f08c47fec0942fa0
Ogan IlirSecond HeadlineSumselTekno Kes

Bupati OI Panca Launching Program BPJS Ketenagakerjaan Masuk Desa Tahun 2023

OGAN ILIR – Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar SH bersyukur karena telah mendapatkan 3 penghargaan terkait Pengelolaan Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting. Panca berharap prestasi ini akan terus ditingkatkan lagi untuk ke depannya.

Hal itu ia sampaikan saat membuka secara langsung Launching Kerja Keras Bebas Cemas BPJS Ketenagakerjaan Masuk Desa Tahun 2023, Kamis (07/06/2023), bertempat di Balai desa Payakabung, kabupaten Ogan Ilir.

Bupati Ogan Ilir dalam sambutan pembukanya mengatakan, dengan adanya program ini dapat membangun perasaan tenang kepada para pekerja.

“Dengan adanya program ini para pekerja tidak akan merasa cemas dengan berbagai risiko kerja yang bisa terjadi kapanpun dan di manapun,” ucap Bupati Panca.

Panca Wijaya Akbar menambahkan, Pemerintah kabupaten Ogan Ilir akan selalu mensupport kegiatan ataupun program-program yang dapat memberikan manfaat khususnya bagi masyarakat kabupaten Ogan Ilir.

Di akhir sambutannya, Bupati Panca berharap dengan adanya program BPJS Ketenagakerjaan Masuk desa tahun 2023 ini dapat membantu para pekerja dengan memberikan perlindungan bagi pekerja dan keluarga di rumah.

Tampak turut mendampingi dalam kegiatan tersebut, di antaranya Sekda Ogan Ilir H. Muhsin Abdullah SH MM MT, Asisten Sekda Ogan Ilir dan Kepala Perangkat Daerah terkait. (*)

Editor: Donni

google.com, pub-3527052666261378, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button