Empat LawangHeadline

Bupati Empat Lawang Resmikan PTSP Kemenag Empat Lawang

Sumateranews.co.id, EMPAT LAWANG – Bupati Empat Lawang H Joncik Muhammad beserta rombongan meresmikan langsung Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) di Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Empat Lawang, tepat di Hari Amal Bakti (HAB) Kementrian Agama, yang ke 74 tahun 2020 pada Jum’at (3/01/2020).

Acara Peresmian PTSP yang berlangsung lancar ini ditandai dengan pemotongan pita oleh Bupati Empat Lawang H Joncik Muhammad didampingi Kakankemenag Empat Lawang H Muhammad Makki, usai upacara HAB Kementrian Agama yang ke 74.

“Dengan mengucapkan Bismillah Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kementrian Agama Kabupaten Empat Lawang, resmi dibuka,” ungkap Joncik disela-sela pengguntingan pita.

Dijelaskan Joncik, PTSP ini merupakan instruksi langsung dari Menteri Agama RI yang baru, H Fahrurrozi.

“Ini sangat memudahkan seluruh perizinan, khususnya dibindang Haji,” jelasnya.

Sementara itu, Kakankemenag Empat Lawang H.Muhammad Makki mengatakan kalau PTSP Kemenag Empat Lawang ini sudah siap.

“Ini sudah siap semua, Komputernya sudah siap, jadi kalau ada masyarakat yang ingin daftar haji tidak perlu repot lagi, orang Banknya langsung datang kesini,” pungkasnya.

Laporan : b4r

Editor     : Donni

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button