AcehKasus & PeristiwaNusantaraSecond Headline

Bimas Islam Monitoring dan Supervisi PNBP NR Triwulan Akhir 2021 di KUA Aceh Singkil

ACEH SINGKIL – Kementerian Agama Aceh Singkil bersama rombongan melakukan Monitoring dan Supervisi Pembinaan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) Nikah Rujuk (NR) Triwulan akhir tahun 2021 di Kantor Urusan Agama (KUA) yang ada di kabupaten tersebut, pada Kamis (14/10/2021).

Dalam kunjungan kali ini, tim Monitoring dan Supervisi mendatangi KUA Kecamatan Singkohor dan Kuta Baharu yang juga disambut Kepala KUA beserta staf dan jajaran di dua kecamatan tersebut.

Tujuan Monitoring dan Supervisi antara lain pemeriksaan administrasi pencatatan nikah, pemeriksaan LPJ KUA serta melihat dan mengevaluasi KUA dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, dimana KUA adalah garda utama pelayanan Kemenag di tingkat kecamatan dan merupakan tolak ukur pembangunan zona integritas.

Dalam kegiatan Monitoring dan Supervisi ini dipimpin langsung Kakanmenag Aceh Singkil H Saifuddin didampingi Kasi Bimas Islam Hendra Sudirman beserta jajaran dari Kemanag setempat.

“Kegiatan monitoring dan supervisi ini dilakukan intinya dalam rangka mengukur kinerja Kepala KUA kecamatan se Aceh Singkil dalam pelayanan terhadap masyarakat.

Selain itu, tujuan lainnya ialah untuk memberikan bimbingan dalam tata kelola administrasi di Kantor KUA kecamatan,” ujar Kasi Bimas Islam Kemenag Aceh Singkil Hendra Sudirman.

Sementara Kakanmenag Aceh Singkil, H Saifuddin menambahkan, bahwa semua KUA dikunjungi. “Guna melihat secara langsung kelengkapan administrasi dan pelayanan serta pembinaan terhadap Penyuluh Agama Islam di kecamatan,” pungkasnya. (Ramail)

Editor : Donni

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button