Asian Games Hitungan Bulan, Jusuf Kalla Yakinkan Tak Ada Masalah 

Sumateranews.co.id, JAKARTA –  Mengingat penyelenggaraan Asian Games 2018 Jakarta-Palembang tinggal menghitung bulan lagi. Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla didampingi oleh Menteri Kabinet bersatu antara lain Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani, Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, Menteri Pembangunan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljo, Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, serta  Ketua Indonesia Asian Games Organizing Committe (INASGOC), Erick Thohir.

Hari ini menggelar Rapat Koordinasi terkait persiapan pesta olahraga bangsa-bangsa Asia yakni Asian Games 2018, Rapat Koordinasi (Rakor) ini dilangungkan di Wisma Serbaguna Pintu 1 Senayan ( Kantor INASGOC).  Selasa (18/07).

Rakor berlangsung kurang lebih 3 jam ini dipimpin langsung Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla. Jusuf Kalla mengungkapkan, hingga saat ini persiapan Asian Games 2018 terus berlangsung, baik itu persiapan sarana penyelenggaraan dan Atlit. Sebagian besar sarana akan rampung akhir tahun ini. Terkait budget yang dikeluarkan Jusuf Kalla atau sapaannya JK ini menegaskan tidak ada masalah, dan budget mampu memenuhi kebutuhan yang ada. Terlebih Pemerintah akan mencairkan dana  Rp 1,5 triliun tambahan dari yang mula sudah cair Rp 500 miliar dari Rp 1,8 triliun yang dibutuhkan.

“Rapat koordinasi untuk memantau kembali kesiapan sarana dan prasarana, mulai dari penyeleggaraan hingga atlet. Semua sarana berjalan schedule yang sebagian besar rampung akhir tahun ini. Hanya beberapanya saja awal tahun depan,” terang JK saat diwawancarai wartawan usai rapat.

“Penyelenggaraan berjalan baik, apalagi ada kantor di sini. Semua siap berjalan sehingga beberapa penyelesaian biaya lainnya bisa terbuka. Anda pun bisa memantau keterbukaan ini. Ini adalah upaya kita untuk meningkatkan rangking Indonesia di SEA Games dan Asian Games 2018,” tambah JK.

Sedangkan Ketua INASGOC Erick Thohir mengatakan, untuk tes event akan diselenggarakan tahun mendatang pada tanggal 10 sampai 24 Februari 2018,  10 cabang olahraga akan berlaga. “Kita sudah ada rapat dengan cabor untuk membicarakan persiapannya, termasuk venuenya. Voli, Sepakbola dan Basket ada efesiensi dengan pengurangan negara yang ikut pada tes event nanti,” tutur Erick.

Untuk diketahui perisiapan pesta olahraga Asian Games di Sumatera Selatan terus dikebut dan tak perlu dikhawatirkan, hal ini diperkuat oleh Gubernur Sumatera Selatan H. Alex Noerdin yang mengatakan persiapan Sumsel jauh lebih baik. Bahkan untuk test event nya saja Alex mengungkapkan, Sumsel melangsungkan kejuaraan berskala Asia. Tepat pada tanggal  21-23 Juli nanti 25th Asian Triathlon Championships 2017, berlaga di Jakabaring Sport City (JSC). Hingga kini atlit dari 36 Negara Asia sudah berdatangan di kawasan yang ditetapkan Pemerintah sebagai Kawasan Wisata Olahraga tersebut.

“Jadi kalau Jakarta belum test event, Sumsel sudah melangsungkan test event berskala Asia, kalau Jakarta test event dengan satu atau dua negara, kita 36 negara, jadi Sumsel tak perlu dikhawatirkan terkait persiapannya,” tegas Alex.

 

Laporan : Rill/SU

Editor    : Syarif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *