Crime HistoryHeadlineLubuklinggauNusantaraSecond Headline

Amankan Pemilihan Ketua Pengamanan Swaskarsa Pasar Inpres, Kapolres Lubuklinggau Turunkan 200 Personel

Sumateranews.co.id, LUBUKLINGGAU – Untuk memastikan pemilihan Ketua Pengamanan Swakarsa Pasar Inpres kota Lubuklinggau berjalan aman dan kondusif, Sabtu (23/11/2019), Kapolres Lubuklinggau AKBP Dwi Hartono menurunkan sedikitnya 200 Personelnya di sekitar lokasi pemilihan, yang dipusatkan di aula kelurahan Pasar Pemiri jalan Gelatik No. 41 Samping kantor Telkom Kota Lubuklinggau.

“Pengamanan swakarsa pasar inpres ini sudah terbentuk sejak lama, oleh Persatuan Pedagang Pasar Inpres (P3I) yang bertugas untuk menjaga keamanan dan kenyamanan Pedagang di area Pasar. Kita disini hanya menjaga dan memberikan kenyamanan biar kondusif,” ungkap Kapolres Lubuklinggau AKBP Dwi Hartono melalui Wakapolres, Kompol Raphael yang memimpin pelaksanaan pengamanan pemilihan kepala keamanan pasar tersebut.

Kompol Raphael menjelaskan, bahwa berdasarkan data intelijen Polres, ada 849 pemilih baik dari blok A dan blok B, yang akan menjadi pemilih ketua pam swakarsa ini. Sedangkan calon ketua yang dipilih sebanyak 5 orang yakni, Azwar Anas, Muhammad Rozi, M. Yani (Ete), M. Sari, Yuliansyah (Iyan), yang nantinya akan menjabat 5 tahun kedepan periode 2019 – 2024, termasuk ketua lama M. Yani alias Ete.

Selain Polri dalam pengamanan pemilihan ini, Polres Lubuklinggau juga dibantu oleh unsur TNI dari kodim 0406 MLM. Pihak keamanan secara preventif telah menyisir dan memeriksa sekitar area serta orang-orang yang hadir untuk mencegah ada yang membawa sajam, senpi dan barang berbahaya lainnya.

“Secara preventif sudah kami sampaikan kepada masing-masing calon untuk bekerjasama dalam memastikan pendukungnya untuk tidak ada yang anarkis,” sebut Wakapolres.

Dirinya juga mengapresiasi dan menyambut baik proses pemilihan itu sebagai aplikasi nyata dari bagian demokrasi.

“Kegiatan ini merupakan aplikasi nyata dari demokrasi, tentunya kita sama-sama berharap kegiatan yang baik ini jangan sampai tercedarai atau dimanfaatkan oleh pihak-pihak tertentu, oleh karena itu kami telah mengingatkan kepada 5 Kandidat untuk dapat menerima apapun hasilnya nanti siapa yang terpilih, dan tetap menjaga para konstituennya masing-masiang sampai pemilihan selesai dan pasca kegiatan ini berlangsung,” imbuh Wakapolres.

“Kenyamanan dan situasi yang kondusif bagi seluruh sektor yang berkepentingan pada pasar inpres itu yang menjadi niat dan tujuan kita bersama dapat terwujud,” sambung Waka.

Laporan : San

Editor     : Donni

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button