Olahraga

Agregat 5-1, Persija Melaju ke Final PSMS Kandas

Sumateranews.co.id, SOLO – Persija Jakarta melangkah ke final Piala Presiden 2018 setelah mengalahkan PSMS 1-0 pada semifinal leg kedua yang digelar di Stadion Manahan, Solo, Senin (12/2). Klub berjuluk Macan Kemayoran itu unggul agregat gol 5-1 dari PSMS.
Persija yang hanya butuh hasil imbang tampil sedikit hati-hati di awal laga. Sementara PSMS yang butuh minimal tiga gol mencoba melancarkan beberapa serangan di menit-menit awal.
Peluang pertama PSMS didapatkan lewat tendangan Frets Butuan di menit ke-16, tetapi masih bisa diamankan oleh Andritany Ardhiyasa.
Persija sempat mengancam di menit ke-18 lewat Marko Simic. Namun, upaya penyerang asal Kroasia itu belum membuahkan hasil.
Tak banyak peluang berarti yang tercipta di babak pertama. Pertarungan ketat sering terjadi di lini tengah. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Persija bermain sedikit lebih terbuka. Hasilnya, Marko Simic berhasil membobol gawang PSMS di menit ke-59.
Simic yang berdiri di depan gawang PSMS berhasil memanfaatkan bola sodoran yang dilepaskan Riko Simanjuntak.
Setelah gol tersebut, Persija malah meningkatkan intensitas serangannya. Pada menit ke-64, Nugroho Fatchurochman hampir saja menambah keunggulan Persija, tetapi sepakannya masih melebar.
PSMS punya peluang menyamakan kedudukan pada menit ke-65. Berawal dari serangan balik cepat, Yessoh Urikhob berhasil lepas dari kawalan bek Persija, sayangnya ia gagal melewati Andritany.
Hingga laga usai, skor 1-0 untuk Persija tetap bertahan. Hasil ini memastikan Persija untuk pertama kalinya melaju ke final Piala Presiden yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (17/2).

Berikut susunan pemain Persija vs PSMS :

Persija (4-4-2) :

Andritany; Ismed Sofyan (C), Jaimerson (Gunawan,65), Maman, Dany Saputra (Rezaldi Hehanussa,70); Arthur Bonai, Asri Akbar (Sandi Sute,63), Yan Pieter (Nugroho,63), Ramdani Lestaluhu; Riko Simanjuntak (Novri Setiawan,70), Marko Simic (Bambang Pamungkas,65)

Pelatih : Stefano Cugurra Teco

PSMS (3-5-2) :

Dhika Bhayangkara; M Roby, Roni Fatahillah, Abdul Aziz; Fredyan Wahyu, Gusti Sandria, Legimin Raharjo (C), Alwi Slamat, Wilfried Yessoh; Frets Butuan, Sadney Urikhob (Suhandi,46)

Pelatih : Djajang Nurdjaman

Sumber : Bolalob
Editor : Syarif

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button