OKI

Sebanyak 2272 Peserta Ikuti Tes PPS

Sumateranews.co.id, KAYUAGUNG- Sebanyak 2272  orang calon anggota Panitia Pemungutan Suara  (PPS) dari 327 Desa/Kelurahan  yang tersebar di 18 Kecamatan dalam wilayah hukum Kab. OKI mengikuti ujian tes tertulis di halaman Kantor KPUD OKI,Selasa (7/11/2017). Ujian tes tertulis calon PPS dalam rangka menyukseskan pemilihan kepala daerah (Pemilkada) Bupati dan Wakil Bupati serta Gubernur dan Wakil Gubernur yang akan dilaksanakan secara serentak pada tanggal 27 Juni 2018 mendatang tersebut  dipantau dan dalam pengawasan  anggota Komisioner KPUD OKI, Panwaslu OKI, dan PPK dari tiap –tiap kecamatan, juga Kapolres OKI beserta personilnya.

Ketua KPUD OKI, Dedi Irawan SIP MSi didampingi Divisi Teknis dan Hupmas KPUD OKI, Amrullah saat dikonfirmasi wartawan mengatakan, tes tertulis ini merupakan rangkaian seleksi penerimaan anggota PPS di Kab.OKI. Setelah sebelumnya KPUD OKI telah melakukan perekrutan PPK dan baru-baru ini sudah dilantik dan sudah mulai bekerja.

Lanjut Dedi, semua calon anggota PPS yang mengikuti ujian tertulis ini dibagi dalam 2 sesi. Sesi pertama digelar mulai pukul 09.00 – 11.00 WIB yang diikuti sebanyak 1.172 orang peserta yang terdiri dari Kecamatan Kota Kayuagung, Tanjung Lubuk, Pedamaran, Teluk Gelam, Pedamaran Timur dan SP. Padang, sedangkan untuk sesi kedua dimulai dari pukul 14.00-16.00 WIB yang diikuti sebanyak 994 peserta yang terdiri dari Kecamatan Lempuing, Lempuing Jaya, Mesuji, Mesuji Raya, Mesuji Makmur, Pampangan, Pangkalan Lampam, Tulung Selapan, Sungai Menang, dan Kecamatan Cengal.

Khusus untuk di Kecamatan Air Sugihan, calon anggota PPS mengikuti ujian tertulis di Balai Kecamatan Air Sugihan. ‘’Ini dilakukan mengingat selain jarak tempuh dari Kecamatan Air Sugihan jauh, juga biaya transportasi calon peserta menuju Kecamatan Kota Kayuagung cukup besar. Jadi kita berikan kelonggaran bagi 106 peserta calon anggota PPS agar tetap bisa mengikuti dan melaksanakan tes tertulis dengan waktu yang sama dan dengan aturan yang berlaku di Balai Kantor Kecamatan Air dalam pengawasan Komisoner KPUD OKI, PPK Air Sugihan dan pihak Kepolisian setempat,’’ tegas Dedi.

Hasil tes akan diumumkan tanggal 9 November 2017 dan akan dilakukan pelantikan pada tanggal 10 November 2017 di halaman Kantor KPUD OKI. Dimana tiap –tiap PPS akan diisi oleh 3 orang anggota PPS tiap Desa/Kelurahan.

Laporan            : Aliaman

Editor/Posting  : Imam Ghazali

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button