PalembangSecond Headline

Prajurit Bintara Dan Tamtama Korem 044/Gapo Laksanakan Tes Pra Garjas UKP

Sumateranews.co.id, PALEMBANG- Korem 044/Garuda Dempo menggelar Tes Pra Kesegaran Jasmani (Garjas) bagi prajurit Bintara dan Tamtama yang di diusulkan kenaikan pangkatnya periode 1 Oktober 2019, yang dipimpin oleh Kepala Jasmani Korem (Kajasrem) 044/Gapo Lettu Inf Hasidin bertempat di lapangan Batalyon Raider 200/BN Gandus Palembang, Selasa (5/3/2019).

Kegiatan tes Pra Garjas UKP (Usul Kenaikan Pangkat) tersebut diikuti oleh 43 personel dari Makorem 044/Gapo dan Kodim 0418/Palembang, yang sebelum melaksanakan tes Garjas terlebih dahulu para peserta diwajibkan melaksanakan pengecekan kesehatan berupa pemeriksaan denyut nadi awal dan tekanan darah (tensi).

Untuk pelaksanaan tes Pra Garjas UKP bagi personel yang berada di luar Garnizun Palembang dilaksanakan di satuan masing-masing.

Kajasrem 044/Gapo Lettu Inf Hasidin mengatakan, salah satu syarat personel yang akan diusulkan untuk UKP adalah Kesamaptaan jasmani dengan nilai minimal 51 disamping persyaratan lainnya. Hal ini perlu disikapi oleh masing-masing personel di satuan ini. “Perlu diingat bahwa UKP bagi personel sudah diberitahukan jauh-jauh hari sebelumnya agar para personel dapat mempersiapkan diri dengan melatih jasmaninya sehingga pada saat pengambilan nilai nantinya tidak ada lagi personel yang tidak lulus Garjas,” terang Kajasrem.

Di samping itu, Kajasrem juga menekankan bagi personel yang dinyatakan tidak layak mengikuti tes Pra Garjas ini agar tidak memaksakan diri, yang tahu kondisi Anda di samping tim medis adalah Anda sendiri, pangkat bukanlah segala-galanya, namun keselamatan masing-masing personel adalah yang utama.

“Jika para prajurit Bintara dan Tamtama memang merasa kurang mampu untuk melaksanakan tes Garjas pada saat ini mungkin dikarenakan kondisi kesehatan yang kurang mendukung, lebih baik tidak perlu dipaksakan demi menjaga hal-hal yang tidak dinginkan,” tegas Lettu Hasidin.

Dalam tes Pra Garjas UKP ini harus menjadi perhatian bagi prajurit agar dapat lulus dengan baik sehingga dapat diajukan dalam UKP periode 1 Oktober 2019, perjuangkan hasil yang terbaik dari diri sendiri karena Samapta A dan B maupun renang militer adalah merupakan persyaratan mutlak untuk UKP.

 

Sumber           : Kapendam II Swj

Editor/Posting : Imam Ghazali

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button