Pagaralam

DPRD dan Wartawan Buka Bersama

Sumateranews.co.id, PAGARALAM –  Buka bersama (bukber) DPRD bersama para kuli tinta berlangsung penuh keakraban dan santai, Minggu (18/06). Acara diisi dengan tausiah atau siraman rohani oleh Bron Laksana.

Ujar Bron, berbagai kebaikan dan manfaat ibadah puasa bisa kita peroleh, antara lain pembersihan hati. Bila hati seseorang sudah baik maka akan baik pula prilakunya. Mulai dari perkataan, sikap, tingkah laku, dan sebagainya.

Selain itu juga kita harus pandai pandai bersyukur dengan apa yang dikaruniakan Allah kepada kita. Caranya, biar gampang melongok ke bawah dan jangan melihat ke atas. ‘’Syukur kita punya sepeda, tetangga kita tidak punya. Syukur punya perhiasan kw, orang sebelah kita tidak punya. Bila membandingkan kita hanya mampu beli sepeda sementara tetangga sudah punya motor, kawan sebelah punya perhiasan asli (emas) sedangkan kita punya hanya kw tentu akan pusing tujuh keliling, yang nantinya cenderung mempengaruhi diri kita ke jalan yang tidak benar. Akan timbul dan muncul penyalahgunaan wewenang, korupsi, dan sejumlah tindakan tercela lainnya. “Karenanya mari kita bersihkan hati dan mensyukuri nikmat yang telah bisa kita rasakan. Sesungguhnya nikmat yang diberikan Nya tidak lah terbatas,’’ paparnya.

Hadir pada acara tersebut  Ketua DPRD, Ruslan Abdul Gani, dan jajaran serta sejumlah wartawan baik cetak, elektronik, maupun on line.

Laporan     : Repi Black

Editor         : Imam Ghazali

Posting       : Syarif Umar

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button